Pages - Menu

Sunday, November 25, 2018

Website Statis dan Website Dinamis


Dengan adanya sekian banyak pilihan Bahasa pemograman web, maka terdapat beberapa jenis web, yang dikelompokkan berdasarkan sifat web, yaitu Web Statis dan Web Dinamis.

  • Web statis karena sifat halaman web yang relatif tetap, tidak ada dinamika perubahan yang mendasar, dan untuk mengubahnya dilakukan dengan mengubah script program didalamnya serta tidak terhubung dengan database.    
  • Sedangkan web dinamis, karena eredapat perubahan-perubahan sesuai dengan perubahan database, karena web jenis ini terkoneksi dengan database, sehingga untuk melakukan perubahan tampilan tidak perlu merubah script program, cukup dengan melakukan perubahan isi database.   

Saturday, November 24, 2018

Cara Menghubungkan Laptop ke Proyektor



Hai sahabat semua, kembali lagi nih saya mau ngasih postingan terbaru tentang bagaimana cara menghubungkan laptop ke proyektor. Proyektor adalah suatu alat yang digunakan untuk menampilkan video, gambar, atau data dari komputer/laptop ke sebuah layar baik itu berupa kain putih maupun tembok. 



Nah berikut cara menghubungkan laptop/komputer ke proyektor :

1. Hidupkan laptop kamu terlebih dahulu.
2. Hidupkan juga proyektornya lalu arahkan cahaya proyeksinya ke layar putih atau tembok. 
3. Hubungkan Laptop dengan Proyektor menggunakan kabel VGA atau Kabel HDMI
4. Setelah terhubung maka proyektor akan mencari source gambar/video dari laptop untuk ditampilkan
5. Setelah muncul tampilan dilayar maka selamat anda berhasil menghubungkan laptop ke proyektor.

Untuk mengatur tampilan proyeksi pada saat menampilkan video atau gambar dapat dilihat dibawah ini :

Penulis menggunakan windows 10 jadi akan sedikit berbeda tampilannya dengan yang windows 7 namun pengaturannya tetap sama. Ada 4 tampilan proyeksi dan untuk memunculkan tampilan tersebut dengan cara menggunakan shortcut tombol Windows + P. 





Penjelasan dari beberapa pilihan ini dapat dilihat dibawah ini :

  • PC Screen Only, artinya Kamu hanya akan menampilkan gambar di Laptop kamu namun di LCD Proyektor tidak akan muncul gambar apapun.
  • Duplicate, artinya LCD Proyektor akan memunculkan gambar yang sama dengan tampilan yang ada di laptop kamu, jadi setiap aktivitas yang terjadi dilaptop kamu akan ditampilkan oleh proyektor.
  • Extend, artinya Anda seolah-olah memiliki dua layar yang berbeda, yaitu layar Laptop (utama) dan  tampilan dari LCD Proyektor. LCD Proyektor hanya akan menampilkan gambar atau video yang telah Anda tentukan. Caranya mudah, hanya dengan memindahkan atau drag gambar/video tersebut dari layar utama (laptop) ke tampilan LCD Proyektor.
  • Second Screen Only,  artinya tampilan gambar atau video hanya akan muncul pada proyeksi LCD Proyektor Anda. Layar laptop Anda biasanya akan berwarna gelap karena tidak menayangkan apapun.
Sekian dulu penjelasannya, semoga bermanfaat guys.. Kalau ada pertanyaan, kritik dan saran silahkan ketik di kolom komentar :)


Sumber gambar : google.com